Menyikat gigi adalah prosedur rutin yang hampir semua orang jalankan (aq pernah nemuin org yang g suka menyikat gigi). Itu merupakan salah satu usaha untuk mencegah terjadinya kerusakan pada gigi. Karena gigi adalah bagian dari tubuh yang tidak bisa memperbaiki dirinya sendiri. Kalau sudah berlubang takkan bisa di obati dengan obat apapun, kecuali di tambal. Konsumsi kalsium yang banyak juga takkan memperbaiki gigi yang sudah terlanjur berlubang.
Banyak yang mengeluh giginya tetap saja berlubang meskipun sudah rajin menyikat giginya 2-3 bahkan 4x sehari. Tak cukup hanya rajin menyikat gigi, tapi juga dibutuhkan tehnik yang lebih baik untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Seperti warna bendera Indonesia, maka menyikat gigi yang benar pun menggunakan prinsip merah putih. Gusi yang berwarna merah dan gigi yang berwarna putih. Sikatlah gigi dengan arah dari merah ke putih atau dari arah gusi ke gigi secara lembut, terputus di tengah antara gigi atas dan bawah. Jangan menyikat gigi secara membabi buta dari atas ke bawah tanpa terputus di tengah. Karena hal ini dapat mengakibatkan terdorongnya sisa makanan (yang menjadi makanan bakteri perusak gigi juga) ke arah gusi. Sikatlah seluruh bagian gigi, Bagian depan, bagian dalam dan bagian atas gigi. Gigi depan maupun blakang.
Seperti warna bendera Indonesia, maka menyikat gigi yang benar pun menggunakan prinsip merah putih. Gusi yang berwarna merah dan gigi yang berwarna putih. Sikatlah gigi dengan arah dari merah ke putih atau dari arah gusi ke gigi secara lembut, terputus di tengah antara gigi atas dan bawah. Jangan menyikat gigi secara membabi buta dari atas ke bawah tanpa terputus di tengah. Karena hal ini dapat mengakibatkan terdorongnya sisa makanan (yang menjadi makanan bakteri perusak gigi juga) ke arah gusi. Sikatlah seluruh bagian gigi, Bagian depan, bagian dalam dan bagian atas gigi. Gigi depan maupun blakang.
Tidak dianjurkan untuk menyikat gigi secara horisontal , karena dapat mengakibatkan ausnya permukaan gigi yang dekat dengan gusi anda. Ausnya permukaan gigi di daerah perbatasan antara mahkota gigi dengan akar gigi ini biasanya langsung menimbulkan keluhan ngilu yang sangat. Bagi yang merasa giginya sangat sensitif mungkin salah satunya karena adanya kerusakan ini pada giginya.
JANGAN ABAIKAN GIGI ANDA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar